SMAN 1 Pamekasan bertabur Medali Emas KSN 2020

AKSI PUTRA-PUTRI SMAN 1 PAMEKASAN DALAM BERBAGAI KEJUARAAN AKADEMIK DAN NON-AKADEMIK

Penulis : Risqiyah Manisah, M. Pd

Kompetisi Sains Nasional Tingkat Provinsi (KSN-P) jenjang SMA Tahun 2020, sudah dilaksanakan dari tanggal 10 s.d 14 Agustus Tahun 2020 di 34 provinsi. Berdasarkan hasil penilaian oleh tim juri masing-masing bidang, tiga peserta didik SMAN 1 Pamekasan lolos menuju ke KSN, yaitu di bidang Geografi atas nama Gammanda Adhny El Zamzamy Latief, dan di bidang Fisika, yaitu atas nama Rofii dan Alief Hisyam Al Hasany MR. Kompetisi KSN dilaksanakan secara virtual pada tanggal 14 s.d 16 Oktober 2020. Alhamdulillah, Gammanda Adhny El Zamzamy Latief berhasil menyabet medali emas di bidang Geografi. Selain itu Gammanda Adhny El Zamzamy Latief berhasil meraih dua penghargaan, yaitu test tertulis terbaik dan test laboratorium terbaik. Dengan diraihnya juara KSN, berarti Gammanda Adhny El Zamzamy Latief berhasil maju ke olimpiade tingkat dunia. Kepala SMAN 1 Pamekasan, Bapak Moh. Arifin dan seluruh Tenaga Kependidikan SMAN 1 Pamekasan, sangat mendukung keberhasilan peserta didik SMAN 1 Pamekasan dalam meraih prestasi di berbagai ajang lomba, baik akademik maupun non-akademik, demikian juga pada pelaksanaan KSN mulai dari pelaksanaan di tingkat kabupaten, provinsi, maupun tingkat nasional. Mohon doa restunya, semoga Gammanda Adhny El Zamzamy Latief berhasil menyabet medali emas di olimpiade tingkat dunia

Putra-putri SMAN 1 Pamekasan tidak hanya berprestasi di bidang akademik, di bidang non-akademik, prestasipun berhasil diraih, salah satunya di kejuaraan robotika Line Tracer Design and Contest (LTC), yang diadakan oleh Universitas Negeri Malang. Setelah melalui babak penyisihan 1, penyisihan 2, perempat final, sampai dengan babak final, yang dilaksanakan pada tanggal 15 Oktober 2020 secara virtual, dua tim peserta didik SMAN 1 Pamekasan berhasil menyabet juara 1 dan juara 3. Juara 1, diraih oleh Tim Robotika SMAN 1 Pamekasan, yang beranggotakan Viqi Alvianto, Zahir Abdul Madjid, dan Rangga Azhaar Faraadies. Sedangkan juara 3, diraih oleh Tim Robotika SMAN 1 Pamekasan, yang beranggotakan Qodriyanto Romadhani, Ricky Furqan A, dan Syafrita Efendi.

Demikian juga pada ajang Putra-Putri Batik dan Kacong-Cebbing Pamekasan Tahun 2020, peserta didik SMAN 1 Pamekasan juga berhasil mendapat penghargaan. Grandfinal Putra-Putri batik Pamekasan dilaksanakan pada tanggal 9 Oktober 2020, sedangkan grandfinal Kacong-Cebbing Pamekasan dilaksanakan pada tanggal 10 Oktober 2020. Pada ajang Kacong-Cebbing Pamekasan Tahun 2020, Naufal Alif Mudzakir dinobatkan sebagai Kacong Persahabatan Tahun 2020. Sedangkan pada ajang Putra-Putri Batik Pamekasan Tahun 2020, tiga peserta didik SMAN 1 Pamekasan berhasil meraih kejuaraan, masing-masing atas nama Mohammad Farhan, yang dinobatkan sebagai Wakil 1 Putra Batik Tahun 2020, Moh. Alvian Evendi, yang dinobatkan sebagai Putra Batik Berbusana Terbaik Tahun 2020, dan Aliya Shabira Kusriyandini, yang dinobatkan sebagai Putri Batik Berbusana Terbaik Tahun 2020.

Kami, keluarga besar SMAN 1 Pamekasan mengucapkan selamat atas prestasi yang sudah diraih oleh Putra-Putri SMAN 1 Pamekasan. Semoga membawa kebarokahan, diberikan kelancaran dalam meraih prestasi ke depannya, dan terimakasih sudah mampu mempertahankan nama baik SMAN 1 Pamekasan, sehingga diharapkan dapat dijadikan sebagai motivasi dan contoh buat teman-teman dan adik-adik kelas kalian. Good Job! Teruslah berprestasi, SMANSA…IsyaAllah PASTI BISA! Maju bersama, hebat semua!

*Risqiyah Manisah-Waka Humas Smansa 2020/2021*

Informasi tambahan