Home
SMANSA SABET JUARA BUPATI CUP 2022
- Detail
- Diterbitkan pada Minggu, 07 Agustus 2022 07:42
- Ditulis oleh Maskur, ST
Alhamdulilah...Siswa SMAN 1 Pamekasan kembali menorehkan prestasi terbaiknya di cabang olah raga Pencak silat tingkat SMA Putri mendapatkan JUARA 1 & 2 Bupati Cup 2022 .juara 1 atas nama ULA IZZATI KELAS X-F. JUARA 2 IMROATUL WAFIAH , XI.IPA-1
PEGAS SMANSA 2022
- Detail
- Diterbitkan pada Kamis, 21 Juli 2022 11:05
- Ditulis oleh admin
PEGAS SMANSA 2022
Di awal tahun ajaran baru 2022/2023, SMAN 1 Pamekasan mengawali kegiatannya dengan beberapa acara penyambutan siswa baru yaitu Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah bersama dengan acara Pagelaran dan Pameran Seni Kriya (PEGAS). Kegiatan PEGAS sendiri merupakan kegiatan sekolah yang diselenggarakan siswa kelas 10 dan kelas 11 sebelumnya untuk setiap tahundari tugas mata pelajaran Seni Budaya. Dengan guru Pembina Bapak Widya Pratopo, S.Pd., PEGAS diaktualisasikan diawal tahun ajaran baru. PEGAS kembali terlaksana di Tahun 2022 ini setelah tahun lalu tidak terlaksana akibat pandemi Covid-19.
PEGAS Tahun 2022 dilaksanakan dalam dua hari, yaitu pada tanggal 18 dan 19 Juli 2022 di SMAN 1 Pamekasan. Acara dihadiri oleh Ketua Komite dan beberapa Wakasek, Dewan Guru, serta Bapak H.Moh.Arifin, S.Pd., M.Pd., selaku Kepala Sekolah SMAN 1 Pamekasan. Beliau memberikan sambutan sekaligus membuka resmi acara PEGAS secara langsung. Diikuti oleh hampir seluruh siswa dan beberapa Alumni, PEGAS mulai terlaksana.
Di hari pertama setelah resmi dibuka, PEGAS dimulai dengan penampilan pagelaran seni drama dan musikalisasi siswa-siswi kelas 11. Penampilan dengan konsep, talent, dan properti yang berbeda-beda sesuai dengan kelas masing-masing yang sudah dipersiapkan sebelumnya ditampilkan di panggung besar PEGAS dengan totalitas dan memuaskan. Siswa kelas 12 pun ikut berpartisipasi penting dalam pembuatan stan pameran karya seni rupa yang dibuat sebelumnya dan melakukan program kewirausahaan dengan menjual beberapa makanan pencuci mulut dan minuman.
Selain kelas 11 dan kelas 12, PEGAS juga dimeriahkan oleh beberapa Ekstrakulikuler yang ada di SMAN 1 Pamekasan yaitu Band, Karawitan, Gita Tari, dan Gita Paduan Suara. Ekstrakulikuler tersebut menyajikan sebuah penampilan-penampilan masing-masing menyelingi pagelaran seni dari kelas 11 dan tetap didampingi oleh stan-stan dari kelas 12 hingga hari hari kedua. Beberapa Alumni dan tamu lainnya yang hadir kian ikut hadir dan menikmati penampilan dan pameran yang ada sehingga acara terlaksana meriah. Dengan banyaknya elemen pendukung inilah PEGAS sukses terlaksana.
Dengan adanya acara ini diharap menjadi awal tahun ajaran baru yang baik untuk SMAN 1 Pamekasan, khususnya siswa dan siswa baru. Siswa dapat memiliki ruang untuk terus mengembangkan bakatnya di bidang apapun dan terus berfikir kreatif, salah satunya lewat acara PEGAS. SMANSA, Pasti Bisa!
Waka Humas (Heny Sari Rosa, S.Pd.)
Daftar Ulang PPDB 2022-2023
- Detail
- Diterbitkan pada Kamis, 30 Juni 2022 10:08
- Ditulis oleh Maskur, ST
Silahkan untuk L O G I N dengan Masukkan NISN dan Password (dari Panitia PPDB), selanjutnya Isi Form Point 6, 7 dan 8. Selanjutnya di DOWLOAD File (form isian 6,7,8) kemudian di cetak dan lampirkan berkas berkas tsb dalam Stopmap sesuai ketentuan di atas.DAFTAR ULANG DILAKUKAN PADA TANGGAL 7-8 Juli 2022.
Ikuti Petunjuk DAFTAR ULANG
Join Zoom Meeting
https://us06web.zoom.us/j/9601557964?pwd=b0NvZXZXRzJ1M0tQbmJVM3luMERBUT09
Meeting ID: 960 155 7964
Passcode: PPDB2022